12

Selamat hari Anak Nasional

Assalamu'alaikum wrwb


Happy saturday....


Sambil posting ini,aku mengingat-ngingat salah satu pasal di UUD 1945 yang mungkin,dulu,pada saat dibuatnya dengan begitu banyak do'a dan janji,bahwa 'Negara menjamin fakir miskin dan anak terlantar' yang aslinya berbunyi: Fakir miskin dan anak terlantar dipelihara oleh Negara.


Tapi,coba lihat sekarang,masihkah pasal 34 UUD 45 itu diaplikasikan?

Anyway,walopun agak telat sudah....Ku ucapkan..

Samat hari Anak Nasional untuk seluruh anak-anak Indonesia^^...Aku bangga menjadi bagian dari kalian,wahai anak Indonesia


Tadi,sepanjang jalan menuju palembang,lumayan banyak ku jumpai potret bahagia anak-anak Indonesia. Mulai dari mereka yang lagi senam(siswa/i SD), mereka yang melakukan pawai (keknya masih anak SD juga) dan mereka yang mencari nafkah dengan mencari ikan di sepanjang sungai musi menggunakan perahu kecil.

Mereka semua bahagia,wajah polosnya,senyum ramahnya,bikin aku makin cinta^^


Kau tahu sobat,aku senang dengan quote yang entah ku dapatkan darimana,aku lupa karena sudah lumayan lama dapat quote ini,berikut quotenya 'Masa depan suatu Bangsa terletak dari bagaimana bangsa tersebut memperlakukan para penerusnya(Bagaimana pendidikan dan penghidupan mereka)'.

Dan...sebaik-baik pendidikan adalah pendidikan yang dilakukan di keluarga. Bagaimana keluarga bisa menjadi sekolah,rumah sakit,penegak hukum dan hiburan bagi anggota keluarga. That's why,aku sangat mengapresiasi para ibu dan ayah yang telah bekerja keras menjaga putra-putrinya dengan penjagaan terbaik,memberi senyuman terindah di setiap putra-putrinya membuka mata. Sekalipun,mungkin,ini tidak berlaku bagi adik-adik kita yang mencari nafkah di jalanan. Kalo dulu ada sinetron 'Kecil-Kecil jadi Manten',mungkin adik-adik kita ini bisa disentronkan dengan judul 'Kecil-kecil jadi kuli'.


Ayoo,mulai peka,tengok kanan-kiri-depan-belakang...Masih bisakah kita memberi kasih kepada mereka itu? Dengan berbagai cara tentunya,sesuai kemampuan kita saja,jangan memaksakan.

Jujur,aku koq nggak sefaham ya sama mereka yang suka memelihara 'pets' dengan mengeluarkan biaya yang aduhaiiiiii kalau seandainya itu dialokasikan buat manusia(terutama untuk adik2 jalanan itu/fakir miskin) bukannya lebih manfaat?


Menunggu yang tidak peduli akan butuh waktu,tapi,mumpung ada yang peduli,mengapa tidak dimulai untuk saling memberi kasih sayang pada sesama...Let's save our children for our Nation


Happy satnite,all^___^


Lovelove,


Vi^^

Sent from my BlackBerry®
powered by Sinyal Kuat INDOSAT

12 comments

23 July 2011 at 20:14

pertama2 selamat hari Anak ^^

suka ama quote nya..,yahh..mudah2an orang tua khususnya di Indonesia tidak lagi mementingkan berupa limpahan materi tapi juga kasih sayang^^

24 July 2011 at 01:44

Selamat hari anak nasional,,..
selamat malam..

24 July 2011 at 02:04

Pertamaxx mba'.
Salam kenal ya.
aku ikutan dan langganan ya.
Thanks.

24 July 2011 at 04:08

masa depan bangsa indnesia suram krn, anak2 mau sekolah kok mahal :( bikin banyak yg putus sekolah jadinya

24 July 2011 at 15:02

met hari minggu deh. soalnya hari anaknya udah lewat..

24 July 2011 at 22:35

Happy shudai too B)
Wah aku telat banget gak tau ada hari anak nasional

25 July 2011 at 17:07

Selamat hari anak nasional....(telat yach)

26 July 2011 at 11:50

betul Put.. bagaimana kelak negeri ini, jika anak-anak yang nantinya bakal menjadi penerus generasi tidak diperhatikan.

jangan rampas masa indah anak Indonesia

29 July 2011 at 10:12

Jujur aja... saya gak terlalu ingat dengan hari2 besar di Indonesia ini... :)

30 July 2011 at 07:08

wah, telat komeng nih saya...

30 July 2011 at 11:21

asnagaa.. ga nyadar kapan hari anak -_-

makin maju anak indonesyaa :)

30 July 2011 at 13:40

Selamat hari anak nasional iia ;)

Post a Comment
Back to Top